Analisa Traffic Blog Menggunakan Google Analytics

image Semua tau bahwa google adalah raksasa dunia internet, siapapun mengakuinya dan tanpa sadar kita selalu menggunakan search engine google setiap melakukan pencarian kata kunci atau keyword. Dengan menggunakan keyword yang tepat, blog kita pastinya akan bisa bersaing dengan para webmaster diluar sana. Tapi cukupkah hanya dengan penggunaan keyword yang tepat ?

 

Tentu saja tidak, ada banyak teknik seo lainnya untuk mendongkrak posisi sebuah situs di search engine. Tapi saya tidak akan membahas itu karena saya sendiri masih belajar seo, jadi saya hanya akan membahas mengenai analisa traffic blog. Untuk menganalisa traffic blog, kita membutuhkan situs khusus analisa traffic blog yang saat ini banyak terdapat di internet, dari yang gratis sampai yang berbayar.

 

Untuk itu, saya coba memberikan satu situs yang saya yakin paling lengkap dalam menganalisa traffic blog, yaitu google analytics. Disini kita bukan hanya bisa melihat jumlah pengunjung blog kita, tapi kita dapat melihat halaman blog yang paling banyak di kunjungi, asal negara pengunjung, browser yang digunakan oleh pengunjung blog kita, koneksi internet yang digunakan oleh pengunjung blog kita, kunjungan berasal dari mana (search engine atau dari blog lain), dan lain-lain.

dashboard

 

Jika sobat berminat menggunakan jasa google analytics untuk menganalisa traffic blog sobat, silahkan kunjungi situs google analytics.

  • Registrasi dulu dengan menggunakan Google Account
  • Setelah itu masukkan url blog sobat dan negara asal, kemudian klik Continue image
  • Kemudian masukkan nama sobat, kemudian klik Continue image
  • Contreng radio button “Yes, I agree to the above terms and conditions” lalu klik tombol Create New Account
  • Setelah itu sobat akan mendapatkan kode script seperti contoh dibawah ini : image
  • Copy kode tersebut dan letakkan sebelum tag </body> pada template sobat.
  • Jika belum tau cara meletakannya, silahkan login ke blogger dengan ID sobat.
  • Klik tab Edit HTML.
  • Kemudian cari tag </body> dan letakkan kode script yang sobat dapat dari google analytics sebelum tag </body>
  • Jangan lupa Simpan Template.
  • Setelah selesai mengcopy paste script tersebut di blog sobat, klik Save and Finish pada halaman bawah google analytics.

 

Tunggulah beberapa hari untuk mengevaluasi traffic blog sobat, karena google analytics tidak akan bisa membaca traffic blog sobat dalam sekejab, nah wong kode script-nya aja baru dipasang barusan, jika pada halaman google analytics tersebut muncul statistik traffic blog sobat, wah selamat ya berarti blog sobat berasal dari alam lain. Rolling on the floor

 

Untuk menggunakan google analytics, silahkan sobat lihat pada dashboard terdapat beberapa tools, mulai dari visitors overview, map overlay, traffic source overview, dan content overview.

view report

Klik saja satu persatu tombol view report yang ada dibawah masing-masing tools, sobat akan mendapatkan detail dari traffic blog sobat.

  1. Visitors Overview

    image

    Disini sobat bisa melihat Total Unique Visitors dan New Visits (pengunjung baru). Sobat juga bisa melihat Technical Profile, yaitu browser dan koneksi internet yang digunakan pengunjung blog.

    Technical Profile

    Terlihat gambar diatas bahwa Firefox masih yang paling laris saat ini.

     

  2. Map Overlay

    came from countries

    Pada gambar diatas terlihat jelas bahwa aku cinta blogger Indonesia karena paling banyak pengunjung blog saya berasal dari negeri tercinta ini.

     

  3. Traffic Source Overview

    traffic source

    Disini jelas terlihat bahwa 63,30% pengunjung blog ini datang dari search engine. Yang lain referring sites, seperti berasal dari blogger, blogcatalog, dll. 

     

  4. Content verview

    page detail

    Terlihat jelas bahwa postingan saya tentang mengganti background blog dengan gambar yang paling banyak pengunjungnya. Sebelumya, cara membuat artikel terkait yang paling banyak pengunjungnya, tapi sekarang sudah di geser posisinya dan melorot ke posisi 3 La Liga. Laughing 

 

Untuk tools yang lainnya, silahkan sobat otak-atik sendiri pada halaman google analytics-nya.

 

Selamat menganalisa !

Berlangganan artikel terbaru via Email
Artikel Lainnya :

38 comments

5 Februari 2010 pukul 03.25

hehehe...

5 Februari 2010 pukul 06.29

Nice tips sob. Penjelasannya sangat bisa dimengerti. Makasi.

5 Februari 2010 pukul 06.56

Pake sitemeter.com juga bgs kok, tp kyknya ini lebih lengkap nih, thanks..

5 Februari 2010 pukul 06.57

Lanjut mas biens dgn sitemeter.com, tp gunakan jg google analytics

5 Februari 2010 pukul 06.59

bs dipahami mas dody, sgt berguna bs ngecek jumlah pengunjung dan asal negara serta jumlah halaman yg paling bnyk di kunjungi, apalagi bs melihat browser pengunjung, mantab...thanks

18 Februari 2010 pukul 23.05

wah kalu ini aku baru tahu deh , coba deh nanti gua praktekan

4 Maret 2010 pukul 13.50

tapi google analytic ini kayaknya gak akurat...saya pake buat blog saya. di grafik new visitornya gak pernah kurang dari 30 visitor tapi di total visitor angkanya gak pernah berubah....teruuuusss segitu aja...harusnya kan kalo dalam hari itu ada 30 visitor totalnya juga harus naik...ini enggak...jd msh nyari yang lain nih...yang akuratan

16 April 2010 pukul 18.40

jelas banget nih penjelasannya, baru dipasang, kira2 hasilnya baru bisa dilihat setelah berapa hari ya?

26 April 2010 pukul 22.23

nice post

4 September 2010 pukul 15.57

ternyata bisa juga untuk melihat content overview nya ya mas.
wah penting banget nih
langsung dicoba mas.
makasih & salam kenal.

23 Oktober 2010 pukul 16.32

Nice info mas udah nyoba neh
tapi apa bedanya yah GOOGLE ANALITYC dengan STATS yang udah tersedia di blogger ???

Btw mampir ke blogku yah http://yantizho.blogspot.com

23 Oktober 2010 pukul 17.48

@Yantizho : waktu sy posting tulisan ini, blogger belum pasang statistik. Blogger baru-baru aja memasang statistik ini di blogger. Bersyukur buat bloggers2 baru skrg fasilitas blogger sdh lengkap tdk seperti dulu.

3 November 2010 pukul 11.15

ouw y sob,,info yg detail,.paham ce'es sukses truz y

22 November 2010 pukul 11.41

kalau untuk blog wp gimana cara pasang nya ? mohon share nya

25 November 2010 pukul 00.24

Sudah saya pasang gan dan berhasil tank infonya

25 November 2010 pukul 00.27

iya gan blogsaya juga baru google analystiknya ada yang beta

4 Desember 2010 pukul 13.38

bro saya sudah daftar tapi kok gak dikasih kode scrif ya? gimana nih...

10 Desember 2010 pukul 09.20

sudah di pasang scriftnya..trus cara melihatnya gmn?

26 Desember 2010 pukul 16.38

Thanks for your information :)

20 Januari 2011 pukul 12.50

Makasih nech bro infonya... Sempet lupa menyisipkan kode analytics di blogspot, maklum dah lama ga bikin blog dari blogspot.

Kalau ada waktu mampir yah ke blog ane..

Anonim
26 Maret 2011 pukul 22.29

hebat2. sy jadi lbh mengerti. wlau msh agak bdoh soal meningktkan kunjungan ke blog hehe :D

5 Mei 2011 pukul 16.38

manteb bossss.....

20 Mei 2011 pukul 00.56

Thanks gan,kerenn, kunjung balik ya gan,

20 Mei 2011 pukul 15.59

makasih gan, :)

16 Juli 2011 pukul 23.13

trimakasih gan

26 Juli 2011 pukul 15.36

ane mau cobain nih gan, semoga bermanfaat bagi saya, sukses selalu yah

28 Juli 2011 pukul 13.39

tutorial nya bagus banget nih gan, sangat bermanfaat sekali bagi saya, aku akan terapkan nih gan

2 Agustus 2011 pukul 10.57

wah ok juga nih informasinya gan, aku akan langsung cek ke tkp nih,

20 Agustus 2011 pukul 15.07

bagu sekali nih sob informasinya, aku jadi pengen mempelajarinya nih

18 November 2011 pukul 14.40

bagus infonya gan, tp bakal lebih oke lg klo dijelasin cara analisis yang baik nya ...h

8 Desember 2011 pukul 20.56

keren ini post yang ane cari,, thankk,, :)

11 Desember 2011 pukul 13.37

info yang ane cari trnyata ada disini :D

28 Desember 2011 pukul 14.13

thanks infonya gan artikel mas saya kopy paste dari blog doodey

11 Mei 2012 pukul 11.36

tutornya sangat bermanfaat gan..

27 Mei 2012 pukul 19.40

memang ,google analytic merupakan cara terampuh untuk mengetahu pengunjung blog ,dan kata kunci apa yang sering orang ketik untuk menuju blog kita

14 Juni 2012 pukul 17.04

thanks gan ilmunya, mantapph

silahkan kunjungi blog ane gan. ada ilmu bermanfaat untuk pria dan wanita

17 Januari 2013 pukul 21.08

kalo ingin mengetahui keyword apa saja yang memiliki pengaruh terhadap blog/website kita gimana mas?
nuhun

22 Mei 2013 pukul 23.50

tq gan tas infonya.tp yg saya herankan dah sktar 2 minggu kok google analitik saya tetap 0 ya?
tlng pncrahannya.tq

Posting Komentar

Reader Community

Recent Comments